085286113196
sman1lempuingjaya@gmail.com
Jl Lintas Timur Km. 127 Desa Lubuk Seberuk Kec. Lempuing Jaya
blog-img
13/08/2024

In House Training di SMAN 1 Lempuing Jaya Bahas Membangun Budaya Literasi Sekolah Melalui Digitalisa

Deni Widi Arianto | Pendidikan

Lempuing Jaya, 12 Agustus 2024 – SMAN 1 Lempuing Jaya sukses menggelar In House Training (IHT) pada tanggal 12 Agustus 2024, yang diadakan oleh komunitas belajar SMANSAPUJA. Kegiatan yang berlangsung di ruanng pertemuan  ini mengambil topik "Membangun Budaya Literasi Sekolah melalui Digitalisasi Pembelajaran". Acara ini dihadiri oleh para guru, staf sekolah, dan pemangku kepentingan lainnya, dengan antusiasme yang tinggi.

Acara dibuka oleh Kepala Sekolah SMAN 1 Lempuing Jaya, M. Syukri, S.Pd., yang dalam sambutannya menekankan pentingnya literasi digital di era teknologi informasi saat ini. Beliau juga mengapresiasi inisiatif komunitas belajar SMANSAPUJA dalam menyelenggarakan pelatihan ini, yang diharapkan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah.

Narasumber utama dalam kegiatan ini adalah Bapak Waino, S.Pd., M.Pd., yang menjabat sebagai Koordinator Pengawas SMA Kab. Ogan Komering Ilir. Dalam pemaparannya, Bapak Waino menyampaikan pentingnya mengintegrasikan teknologi digital dalam proses pembelajaran guna membangun budaya literasi yang kuat di sekolah. Beliau juga memberikan berbagai contoh praktik baik yang dapat diterapkan oleh para guru dalam mengembangkan pembelajaran berbasis digital di kelas.

"Kita harus terus beradaptasi dengan perkembangan zaman. Literasi digital bukan lagi pilihan, tetapi kebutuhan yang harus kita siapkan bagi para siswa agar mereka siap menghadapi tantangan masa depan," ujar Bapak Waino dalam sesi penyampaian materinya.

Para peserta terlihat sangat antusias mengikuti pelatihan ini, yang diakhiri dengan sesi tanya jawab dan diskusi interaktif. Banyak guru yang merasa terbantu dengan materi yang disampaikan, serta mendapatkan wawasan baru untuk diterapkan dalam proses pembelajaran sehari-hari.

In House Training ini diharapkan menjadi langkah awal dalam upaya membangun budaya literasi sekolah yang lebih baik di SMAN 1 Lempuing Jaya, serta mendorong penggunaan teknologi digital sebagai alat untuk meningkatkan kualitas pendidikan.

Populer






chart_icon

2 Guru

chart_icon

6 Prestasi

chart_icon

12 Download

chart_icon

262148 Pengunjung

Sosial Media

Hubungi Kami

Alamat:
Jl Lintas Timur Km. 127 Desa Lubuk Seberuk Kec. Lempuing Jaya Kab. Ogan Komering Ilir , 30657

Email :
widiarianto2012@gmail.com
syamsulhidayat87@gmail.com

Telp :
085286113196

2024 © copyright